Resep Sop Buntut Kacang Merah Bergizi

Sajian yang digandrungi keluarga dikala musim penghujan adalah kuliner resep sop buntut kacang merah yang bergizi baik. Sup sebagai menu berkuah yang mampu meningkatkan kekebalan imun tubuh dalam menghadapi gempuran beragam penyakit. Semisal influenza  yang datang silih berganti. Terkena tidaknya gangguan influenza juga berakibat serangan ISPA (Infeksi saluran pernafasan atas) tergantung dengan kekuatan daya tahan tubuh.

Pembuatan makanan berkuah, memang mendatangkan manfaat. Tubuh terasa hangat dan membuat nyaman isi dalam perut (baca : mencegah rasa kembung) dan menghindari dehidrasi. Mengingat sejumlah besar keuntungan mengkonsumsi sajian kuliner sop buntut kacang merah bisa menjadi pilihan menu menyehatkan, enak dan bergizi tinggi.

Mari mencoba resep sop buntut kacang merah sebagai pelengkapnya seperti yang dipraktekan oleh penulis dengan begitu mudah dengan bahan-bahan berkualitas dan bersifat fresh. Dimana bahan isian sop bisa divariasi sesuai selera hati. Simak detail langkah-langkah pengolahan resep berikut ini :

Resep Sop Buntut Kacang Merah Bergizi
Keperluan dalam memasak sop buntut

Waktu Persiapan
Lama Memasak
Porsi
15 menit
60  menit
6 porsi

Benar-benar sop buntut dari daging sapi dan kacang merah ini bisa menjadi menu andalan penuh gizi seluruh keluarga tercinta. Cocok disantap sebagai menu utama makan siang dan makan malam. Dijamin cita rasa gurih dan higienis selalu menjadi idola.

Bahan Resep Sup Buntut Kacang Merah
  • 1 kg buntut daging sapi/kebo yang sudah dipotong-potong
  • 1/4 kacang merah
  • 1 bawang bombay iris bentuk persegi kecil
  • 1/2 kg kentang, kupas iris bentuk persegi agak besar
  • 2 batang daun bawang + 2 batang daun seledri  diikat menjadi satu
  • 1 buah wortel, potong jadi 4 bagian memanjang
  • 1 biji pala 
  • 10 butir merica
  • 2 kaldu blok rasa sapi
  • 1/4 kg tomat merah
  • 3 sdm margarin
  • garam dan penyedap sesuai selera
** butiran merica dan pala yang dihaluskan taruh dalam kain tipis dan ikat erat.

Cara Membuat Resep Sup Buntut Kacang Merah
  1. Sebelumnya tumis daging buntut dengan margarin. Gunakan api besar, supaya potongan daging masak merata dan aduk-aduk terus hingga berwarna agak kecoklatan. Angkat dan sisihkan.
  2. Jerangkan panci dengan air mendidih sebanyak 2 liter, masukkan daging buntut sapi, daun bawang dan seledri yang telah diikat, wortel, serta merica dan pala (yang sudah dibungkus dalam kain tipis). Masak dengan api kecil selama 2 jam (jika daging tidak diproses dengan presto). Jangan lupa tutup panci dengan rapat, biar kaldu daging gurih. Setelah daging buntut empuk, angkat pisahkan daging dari tulangnya. Saring kaldu daging buntut juga. Sisihkan
  3. Rebus kacang merah sampai empuk. Sisihkan.
  4. Rebus pula tomat, dan saring airnyanya. Sisihkan.
  5. Jerangkan lagi kaldu daging buntut, kemudian masukkana kacang merah rebus dan kupasan kentang, serta bumbu lain seperti garam maupun bumbu penyedap.
  6. Tumis bawang bombay dengan 1 sdm margarin,setelah itu masukkan ke dalam panci yang berisi kuah sup buntut. Disusul dengan air saringan tomat. Masak sampai matang dan kentang terasa empuk.
  7. Angkat lalu sajikan selagi hangat.
Nah, demikian uraian pengolahan resep sop buntut kacang merah yang begitu lezat, nikmat dan istimewa. Semoga bisa menggugah selera makan seluruh keluarga tercinta. Selamat menikmati hidangan nikmat nan penuh gizi yaa :)

6 Responses to "Resep Sop Buntut Kacang Merah Bergizi"

  1. Ya Allah...ini mah enak dan seger banget mbak...mauuuu

    ReplyDelete
  2. saat tersaji dimeja makan sop buntut kacang merah,saya mah ngga pernah nyendokin kacang merahnya, paling sop buntutnya doang...anehkan saya ya?

    ReplyDelete
  3. minta donk mbak.... mumupung gi laper nih... :)

    ReplyDelete
  4. hem kalo udah ngomongin makanan bawaanya ngiler terus nih. hehehe...

    ReplyDelete
  5. Kacang merah memang sumber makanan bergizi dan nutrisinua sgt dibutuhkan tubuh kita ya Mba.

    ReplyDelete
  6. taruhan judi Togel Sgp terpercaya

    Agen TOGEL 4DPOIN,Online Terpercaya.
    Minimal Deposit Dan Withdraw 20.000
    Keterangan Lebih Lanjut, Anda Bisa Hubungi Disini.
    ★Pin BBM : D1A279B6
    ★ Pin BBM : 7B83E334
    ★ Whatsapp : +85598291698
    ★ Skype : Poin.4D
    ★ Line : +85598291698

    ReplyDelete