Cara Membuat Martabak Telur Nikmat

Cara Membuat Martabak Telor Nikmat : Sumber dari Google

Cara Membuat Martabak Telur Nikmat akan memberi peluang manis keluaarga yang getol cemilan gurih-gurih nyoi yang satu ini. Mencoba menghidangkan suguhan praktis, higienis dan ekonomis patut diberikan pada orang-orang tercinta. Apalagi jika dihidangkan bersama wedang kopi atau teh manis hangat saat menonton acara-acara istimewa, semisal pembukaan Kompetisi Sepakbola Piala Dunia 2014. Waoww asyik pastinya.

Pokoknya jangan tanggung-tanggung. Untuk mencoba resep Cara Membuat Martabak Telur Nikmat yang sederhana ini namun tak kalah rasanya dengan martabak telor buatan penjual keliling. Hehehe
Untuk pemula yang pingin coba membuat Cara Membuat Martabak Telur Nikmat tak perlu risau. Dijamin lancar memasak hingga matang.

Cara Membuat Martabak Telur Nikmat
Bahan-bahan :
  • beli kulit lumpia jadi (10 lembar)
  • 1/4 daun bawang + 5 daun seledri, iris halus
  • 250 ml kornet siap beli
  • 6 butir telur ayam, dibuat orak-arik telur matang
  • 1 butir telur ambil putih telurnya saja
  • 1/2 sdt gula pasir
  • garam dan penyedap rasa secukupnya
  • minyak goreng secukupnya
 Cara membuat:
  1. Buat telur orak-arik dalam wajan anti lengket. Angkat, sisihkan.
  2. Buat Isi Martabak : campurkan telur orak arik, irisan daun bawang, daun seledri, kornet, gula, garam, penyedap rasa. Kocok semua adonan hingga tercampur rata.  
  3. Siapkan kulit lumpia, bentangkan selembar kulit dan beri 2 sdm adonan isi martabak. Lipat seperti amplop dengan kedua sisinya diolesi putih telur.
  4. Siapkan pan datar dengan minyak goreng secukupnya. Nyalakan api sedang, tunggu hingga minyak benar-benar tua kemudian masukkan lipatan kulit lumpia. 
  5. Goreng hingga berwarna kuning keemasan. Angkat dan sajikan selagi hangat.
Bagaimana, gampang sekali Cara Membuat Martabak Telur Nikmat dalam sekejap, kan ? Wah tentunya ini menjadi sajian favorit untuk seluruh keluarga. Selamat menikmati.
 Tips : Jika telur dirasa sudah cukup, penambahan isian berupa kornet tidak perlu juga bisa. Atau sebaliknya jika ingin memakai kornet saja, bisa ditambahkan menjadi 500 ml kornet siap saji.

2 Responses to "Cara Membuat Martabak Telur Nikmat"

  1. Duh..keren banget dirimu ini mak..jago kuliner dan masak memasak..mupeng euy...

    ReplyDelete
  2. Martabaknya enak, mak. Bisa buat buka nih nanti sore.

    ReplyDelete